Kamis, 25 Juni 2015

KEUTAMAAN DZIKIR

Alhamdulillah, was sholaatu was salaamu ala Rosulillah, wa ba'du :

Telah diriwayatkan oleh Al-Imam Ahmad dan At-Thobrony dari hadist Sahl ibnu Mu'adz ibnu Anas Al-Juhany dari ayahnya dari Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

أَنَّ رَجُلًا سَأَلَهُ فَقَالَ أَيُّ الْمُجَاهِدِينَ أَعْظَمُ أَجْرًا يَا رَسُولُ اللَّه ؟ قَالَ أَكْثَرُهُمْ لِلَّهِ تَعَالَى ذِكْرًا ، قَالَ فَأَيُّ الصَّائِمِينَ أَعْظَمُ أَجْرًا ؟ قَالَ أَكْثَرُهُمْ لِلَّهِ ذِكْرًا ، ثُمَّ ذَكَرَ لَهُ الصَّلَاةَ وَالزَّكَاةَ وَالْحَجَّ وَالصَّدَقَةَ كُلُّ ذَلِكَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ : أَكْثَرُهُمْ لِلَّهِ ذِكْرًا ، فَقَالَ أَبُو بَكْرٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ لِعُمَرَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ : ذَهَبَ الذَّاكِرُونَ بِكُلِّ خَيْرٍ !! ، فَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : أَجَلْ

" Bahwasanya seseorang bertanya kepada Rosulillah shallallahu alaihi wa sallam tentang mujahid yang paling banyak mendapatkan pahala, maka Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda, " Mujahid yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala ". Kemudian seseorang tersebut bertanya tentang orang-orang puasa yang paling banyak mendapatkan pahala, maka dijawab, " Orang yang berpuasa yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala ". Dan ditanyakan pula tentang orang yang mengerjakan sholat, zakat, haji, sedekah yang paling banyak mendapatkan pahala, dan semuanya dijawab, " Mereka yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala ". Maka sahabat Abu Bakar radhiyallahu anhu berkata kepada sahabat Umar, " Orang-orang yang rajin berdzikir kepada Allah Ta'ala telah mendapatkan kebaikan yang sangat banyak sekali ". Kemudian Rosulillah shallallahu alaihi wa sallam bersabda, " Iya benar ".

Imam Ibnul Qoyyim rahimahullah berkata, "  Sesungguhnya orang yang paling afdal dari segala amalan adalah mereka yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala, seperti halnya orang yang berpuasa yang paling utama diantara mereka adalah yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala, demikian pula seorang yang bersedekah yang paling utama adalah yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala, dan mereka yang menunaikan ibadah haji, yang paling agung diantara mereka adalah yang paling banyak berdzikir kepada Allah Ta'ala, demikian seluruh amalan manusia ".

Allah Ta'ala tidak memerintahkan untuk memperbanyak suatu ibadah kecuali disana dijumpai banyak faedah dan hikmah yang besar dan luar biasa, demikian pula dalam ibadah berdzikir kepada Allah Ta'ala memiliki banyak kelebihan dan faedah yang tidak terhitung, dan pada kesempatan ini kita sebutkan beberapa keutamaan berdzikir agar memberikan semangat bagi orang yang menuaikan puasa, diantaranya sebagai berikut :

* Diantara nya adalah membentengi diri dari gangguan setan dan mengusir nya. Allah Ta'ala berfirman menerangkan keadaan orang yang lalai dari berdzikir dalam firman Nya,

وَمَن يَعْشُ عَن ذِكْرِ ٱلرَّحْمَٰنِ نُقَيِّضْ لَهُۥ شَيْطَٰنًا فَهُوَ لَهُۥ قَرِينٌ

" Barangsiapa yang berpaling dari pengajaran Tuhan Yang Maha Pemurah (Al Quran), kami adakan baginya syaitan (yang menyesatkan) maka syaitan itulah yang menjadi teman yang selalu menyertainya." (Q.S.43 Az-Zhukhruf :36)

Adapun orang yang mukmin tatkala diganggu oleh setan maka ia segera berdzikir kepada Allah Ta'ala, sebagaimana firman Allah Ta'ala,

إِنَّ ٱلَّذِينَ ٱتَّقَوْا۟ إِذَا مَسَّهُمْ طَٰٓئِفٌ مِّنَ ٱلشَّيْطَٰنِ تَذَكَّرُوا۟ فَإِذَا هُم مُّبْصِرُونَ

" Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa bila mereka ditimpa was-was dari syaitan, mereka ingat kepada Allah, maka ketika itu juga mereka melihat kesalahan-kesalahannya." (Q.S.7 Al-A'raaf :201)

Telah tetap riwayat yang sah tentang wasiat Yahya ibnu Zakaria kepada orang-orang bani Israel dengan sabdanya,

وَآمُرُكُمْ أَنْ تَذْكُرُوا اللَّهَ ، فَإِنَّ مَثَلَ ذَلِكَ كَمَثَلِ رَجُلٍ خَرَجَ الْعَدُوُّ فِي أَثَرِهِ سِرَاعًا حَتَّى إِذَا أَتَى عَلَى حِصْنٍ حَصِينٍ فَأَحْرَزَ نَفْسَهُ مِنْهُمْ ؛ كَذَلِكَ الْعَبْدُ لَا يُحْرِزُ نَفْسَهُ مِنْ الشَّيْطَانِ إِلَّا بِذِكْرِ اللَّهِ

" Aku memerintahkan kalian agar berdzikir kepada Allah Ta'ala, sesungguhnya perumpamaan orang yang berdzikir sebagai halnya seseorang yang bepergian kemudian ia diikuti oleh musuh hingga tatkala dijumpai suatu benteng yang kokoh ia segera masuk kedalam benteng tersebut untuk menjaga diri dari para musuh, demikian pula seorang hamba tidak akan terlepas dari gangguan setan kecuali dengan berdzikir kepada Allah Ta'ala " . (HR. At-Tirmidzy )

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendatangkan ketenteraman dan ketenangan jiwa dan hatinya, sebagaimana firman Allah Ta'ala,

ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ وَتَطْمَئِنُّ قُلُوبُهُم بِذِكْرِ ٱللَّهِ ۗ أَلَا بِذِكْرِ ٱللَّهِ تَطْمَئِنُّ ٱلْقُلُوبُ

" (yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka manjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram." (Q.S.13 Ar-Ra'du :28)

Sepantasnya hati seseorang mukmin dan seyogyanya agar tidak merasa tenang kecuali hanya dengan berdzikir dan mengingat Allah Ta'ala, bukan dengan selainnya.

Dzikir merupakan makanan dan kehidupan hati, sebagaimana dikatakan oleh Imam Ibnu Taimiyah rahimahullah,

الذكر للقلب مثل الماء للسمك، فكيف يكون حال السمك إذا فارق الماء!!

"Dzikir untuk hati manusia ibarat air bagi sebuah ikan, bagaimana keadaan ikan jika ia terpisah dari air yang menjadi habitatnya !! "

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendapatkan penjagaan dan perlindungan dari Allah Ta'ala dan Allah senantiasa mengingat nya.

Allah Ta'ala berfirman,

فَٱذْكُرُونِىٓ أَذْكُرْكُمْ وَٱشْكُرُوا۟ لِى وَلَا تَكْفُرُونِ

" Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku." (Q.S.2 Al-Baqorah : 152 )

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah menghapuskan dosa dan menyelamatkannya dari adzab, sebagaimana dibawakan dalam Al Musnad, dari sahabat Mu'adz ibnu Jabal radhiyallahu anhuma, dari Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

مَا عَمِلَ آدَمِيٌّ عَمَلًا قَطُّ أَنْجَى لَهُ مِنْ عَذَابِ اللَّهِ مِنْ ذِكْرِ اللَّهِ

" Tiada amalan bagi anak cucu Adam yang lebih menyelamatkan diri dari adzab Allah Ta'ala dari berdzikir kepada Allah Ta'ala " .

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendapatkan pahala dan ganjaran yang sangat besar walaupun amalan tersebut sederhana. Sebagaimana telah tetap dalam Shohihain dari riwayat Abu Hurairah radhiyallahu anhu, dari Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ قَالَ لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ فِي يَوْمٍ مِائَةَ مَرَّةٍ كَانَتْ لَهُ عَدْلَ عَشْرِ رِقَابٍ ، وَكُتِبَتْ لَهُ مِائَةُ حَسَنَةٍ ، وَمُحِيَتْ عَنْهُ مِائَةُ سَيِّئَةٍ ، وَكَانَتْ لَهُ حِرْزًا مِنْ الشَّيْطَانِ يَوْمَهُ ذَلِكَ حَتَّى يُمْسِيَ ، وَلَمْ يَأْتِ أَحَدٌ بِأَفْضَلَ مِمَّا جَاءَ بِهِ إِلَّا أَحَدٌ عَمِلَ أَكْثَرَ مِنْ ذَلِكَ

" Barangsiapa yang mengucapkan kalimat :

  لَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
setiap hari seratus kali maka baginya pahala membebaskan budak sejumlah sepuluh budak, dan ia mendapatkan seratus kebajikan dan dihapus untuk nya seratus dosa dan ia mendapatkan jaminan penjagaan dari setan pada hari tersebut hingga sore dan tiada amalan yang lebih utama dari nya kecuali seseorang yang beramal lebih banyak dari hal itu  ".

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala, bahwasanya dzikir merupakan tanaman yang ditanamkan didalam surga. Diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzy dari sahabat Abdullah bin Mas'ud radhiyallahu anhu, dari Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

لَقِيتُ إِبْرَاهِيمَ لَيْلَةَ أُسْرِيَ بِي فَقَالَ يَا مُحَمَّدُ أَقْرِئْ أُمَّتَكَ مِنِّي السَّلَامَ وَأَخْبِرْهُمْ : أَنَّ الْجَنَّةَ طَيِّبَةُ التُّرْبَةِ عَذْبَةُ الْمَاءِ وَأَنَّهَا قِيعَانٌ ، وَأَنَّ غِرَاسَهَا : سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ

" Aku berjumpa dengan Nabi Ibrahim tatkala perjalanan isra' , maka ia berkata, " Wahai Muhammad, sampaikan salam untuk ku kepada umatmu, dan berikan kabar bahwasanya surga memiliki tanah yang sangat subur dan air nya sangat tawar dan didalam nya sangat elok, dan tanaman nya adalah ucapan  :

سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلَا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ  "

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendapatkan cahaya yang terang yang senantiasa menerangi kehidupan nya hingga di alam kubur bahkan di akhirat kelak, sebagaimana Allah Ta'ala berfirman,

۞ ٱللَّهُ نُورُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ ۚ مَثَلُ نُورِهِۦ كَمِشْكَوٰةٍ فِيهَا مِصْبَاحٌ ۖ ٱلْمِصْبَاحُ فِى زُجَاجَةٍ ۖ ٱلزُّجَاجَةُ كَأَنَّهَا كَوْكَبٌ دُرِّىٌّ يُوقَدُ مِن شَجَرَةٍ مُّبَٰرَكَةٍ زَيْتُونَةٍ لَّا شَرْقِيَّةٍ وَلَا غَرْبِيَّةٍ يَكَادُ زَيْتُهَا يُضِىٓءُ وَلَوْ لَمْ تَمْسَسْهُ نَارٌ ۚ نُّورٌ عَلَىٰ نُورٍ ۗ يَهْدِى ٱللَّهُ لِنُورِهِۦ مَن يَشَآءُ ۚ وَيَضْرِبُ ٱللَّهُ ٱلْأَمْثَٰلَ لِلنَّاسِ ۗ وَٱللَّهُ بِكُلِّ شَىْءٍ عَلِيمٌ ﴿٣٥﴾
فِى بُيُوتٍ أَذِنَ ٱللَّهُ أَن تُرْفَعَ وَيُذْكَرَ فِيهَا ٱسْمُهُۥ يُسَبِّحُ لَهُۥ فِيهَا بِٱلْغُدُوِّ وَٱلْءَاصَالِ ﴿٣٦}
رِجَالٌ لَّا تُلْهِيهِمْ تِجَٰرَةٌ وَلَا بَيْعٌ عَن ذِكْرِ ٱللَّهِ وَإِقَامِ ٱلصَّلَوٰةِ وَإِيتَآءِ ٱلزَّكَوٰةِ ۙ يَخَافُونَ يَوْمًا تَتَقَلَّبُ فِيهِ ٱلْقُلُوبُ وَٱلْأَبْصَٰرُ ﴿٣٧﴾

" Allah (Pemberi) cahaya (kepada) langit dan bumi. Perumpamaan cahaya Allah, adalah seperti sebuah lubang yang tak tembus, yang di dalamnya ada pelita besar. Pelita itu di dalam kaca (dan) kaca itu seakan-akan bintang (yang bercahaya) seperti mutiara, yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang berkahnya, (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak di sebelah timur (sesuatu) dan tidak pula di sebelah barat(nya), yang minyaknya (saja) hampir-hampir menerangi, walaupun tidak disentuh api. Cahaya di atas cahaya (berlapis-lapis), Allah membimbing kepada cahaya-Nya siapa yang dia kehendaki, dan Allah memperbuat perumpamaan-perumpamaan bagi manusia, dan Allah Maha Mengetahui segala sesuatu." "Bertasbih kepada Allah di masjid-masjid yang telah diperintahkan untuk dimuliakan dan disebut nama-Nya di dalamnya, pada waktu pagi dan waktu". " laki-laki yang tidak dilalaikan oleh perniagaan dan tidak (pula) oleh jual beli dari mengingati Allah, dan (dari) mendirikan sembahyang, dan (dari) membayarkan zakat. Mereka takut kepada suatu hari yang (di hari itu) hati dan penglihatan menjadi goncang."(Q.S.24 An-Nuur: 35-37)

Sepantasnya bagi seorang mukmin agar menyinari diri dengan cahaya iman kepada Allah Ta'ala dan berdzikir kepada Nya, dan tatkala lalai dan melupakan adalah kegelapan diatas kegelapan, dan keberuntungan serta kebahagiaan adalah mendapatkan cahaya sedang kerugian dan kesengsaraan adalah terharamkan dari cahaya tersebut, oleh karenanya Nabi shallallahu alaihi wa sallam senantiasa meminta dan memohon kepada Allah Ta'ala agar diberikan cahaya di seluruh penjuru anggota badan nya dan seluruh keluarganya terliput dari segala sisi.

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendapatkan doa, sanjungan dan pujian dari Allah Ta'ala dan malaikat, sebagaimana firman Allah Ta'ala,

هُوَ ٱلَّذِى يُصَلِّى عَلَيْكُمْ وَمَلَٰٓئِكَتُهُۥ لِيُخْرِجَكُم مِّنَ ٱلظُّلُمَٰتِ إِلَى ٱلنُّورِ ۚ وَكَانَ بِٱلْمُؤْمِنِينَ رَحِيمًا

" Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan malaikat-Nya (memohonkan ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman." (Q.S.33 Al-Ahzaab :43)

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mengobati penyakit hati dan terbebas dari jeratan kemunafikan. Allah Ta'ala berfirman,

إِنَّ ٱلْمُنَٰفِقِينَ يُخَٰدِعُونَ ٱللَّهَ وَهُوَ خَٰدِعُهُمْ وَإِذَا قَامُوٓا۟ إِلَى ٱلصَّلَوٰةِ قَامُوا۟ كُسَالَىٰ يُرَآءُونَ ٱلنَّاسَ وَلَا يَذْكُرُونَ ٱللَّهَ إِلَّا قَلِيلًا

" Sesungguhnya orang-orang munafik itu menipu Allah, dan Allah akan membalas tipuan mereka. Dan apabila mereka berdiri untuk shalat mereka berdiri dengan malas. Mereka bermaksud riya (dengan shalat) di hadapan manusia. Dan tidaklah mereka menyebut Allah kecuali sedikit sekali." (Q.S.4 An-Nisaa':142)

* Diantara faedah dari berdzikir kepada Allah Ta'ala adalah mendapatkan pahala ketaatan dari anggota badan atau yang bersifat harta benda. Sebagaimana yang telah sah riwayat dari Nabi shallallahu alaihi wa sallam tatkala didatangi oleh kaum fakir yang mengeluhkan tidak memiliki harta benda yang dapat di sedekahkan sebagai mana yang dilakukan oleh orang-orang kaya, maka Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

أَفَلَا أُعَلِّمُكُمْ شَيْئًا تُدْرِكُونَ بِهِ مَنْ سَبَقَكُمْ وَتَسْبِقُونَ بِهِ مَنْ بَعْدَكُمْ وَلَا يَكُونُ أَحَدٌ أَفْضَلَ مِنْكُمْ إِلَّا مَنْ صَنَعَ مِثْلَ مَا صَنَعْتُمْ ؟ قَالُوا بَلَى يَا رَسُولَ اللَّهِ ، قَالَ تُسَبِّحُونَ وَتُكَبِّرُونَ وَتَحْمَدُونَ دُبُرَ كُلِّ صَلَاةٍ ثَلَاثًا وثلاثين مرة

" Maukah kalian aku ajarkan sesuatu yang dapat melampaui amalan mereka yang telah mengungguli kalian dan tidak dapat seorang pun menyamai kalian kecuali mengerjakan seperti yang kalian lakukan ? ", mereka menjawab, iya wahai Rasulullah , Beliau bersabda,  "  Engkau mengucapkan tasbih, tahmid dan takbir tiga puluh tiga kali setiap selesai sholat ".

Diriwayatkan oleh imam At-Tirmidzy dari sahabat Abdullah bin Bisyr radhiyallahu anhu berkata,

أَنَّ رَجُلًا قَالَ : يَا رَسُولَ اللَّهِ إِنَّ شَرَائِعَ الْإِسْلَامِ قَدْ كَثُرَتْ عَلَيَّ فَأَخْبِرْنِي بِشَيْءٍ أَتَشَبَّثُ بِهِ ؟ قَالَ لَا يَزَالُ لِسَانُكَ رَطْبًا مِنْ ذِكْرِ اللَّهِ

Bahwasanya seseorang datang kepada Nabi shallallahu alaihi wa sallam bertanya, wahai Rasulullah, syariat islam sangat banyak untuk saya kerjakan, tunjukkan kepada ku yang sekiranya aku mampu ber istiqomah dengan nya? , Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda, "  hendaknya lisanmu senantiasa basah untuk berdzikir kepada Allah Ta'ala ".

Ini sebagian dari keutamaan berdzikir kepada Allah Ta'ala, sekiranya seorang muslim banyak berdzikir kepada Allah terlebih di bulan suci ramadan ini yang merupakan bulan dzikir, bulan tilawah Al-Qur'an, musim ketaatan dan ihsan, semoga Allah Ta'ala menyinari hati hati kita dengan ibadah dzikir dan memberikan taufik untuk dapat menggunakan waktu waktu kita untuk berbuat ketaatan dan menjadikan lisan kita basah untuk berdzikir kepada Allah Ta'ala .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar